Tidak ada yang salah dengan kopi,
kecuali bila Anda memiliki masalah asam lambung atau alasan lainnya.
Sulit tidur dan kecemasan adalah salah satu efek dari minum kopi. Jika
dikonsumsi secara berlebihan, kopi bisa menciptakan keluhan, seperti
kelelahan dan sakit kepala. Ingin mengurangi kebiasaan minum kafein
berlebih? Yuk coba tips dari Health.com!
1. Mengurangi secara bertahap
"Jika Anda sudah terlanjur kecanduan kafein, berhentilah secara perlahan-lahan," kata Keri Gans, RD, juru bicara American Dietetic Association dan penulis The Small Change Diet.
2. Minuman lain
Anda juga dapat mencoba minuman panas lainnya yang bebas kafein, seperti teh herbal. Minum kopi itu tidak haram, tetapi jagalah takarannya.
3. Minum banyak air
Mengonsumsi banyak air adalah cara terbaik untuk mendetoksifikasi tubuh. Selain itu, kandungan kafein juga bisa membuat tubuh cepat dehidrasi lho.
4. Olahraga rutin
Aktivitas fisik bisa mengurangi rasa lelah dan stres karena mengurangi asupan kafein. Olahraga rutin juga meningkatkan hormon endorfin, yang mendorong munculnya rasa bahagia.
5. Makanan sehat
Jauhi gula dan makanan cepat saji. Makanan berat membuat Anda cepat mengantuk dan akhirnya minum kopi. Maka dari itu, hindari makanan tidak sehat.
6. Tidur yang cukup
Sebagian orang berusaha terjaga semalaman dengan minum kafein secara berlebihan. Oleh karena itu, pastikan Anda mendapat waktu tidur yang cukup setiap malam.
7. Yoga atau meditasi
Yoga, meditasi, pijat, dan teknik relaksasi lainnya dapat memberi kenyamanan untuk Anda. Teknik tersebut juga dapat meningkatkan konsentrasi karena adanya penarikan kafein.
Sesuatu yang berlebihan itu sama buruknya dengan kekurangan. Kopi memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, jika dikonsumsi dengan bijaksana. Mengonsumsi kopi dengan takaran yang tepat bisa membunuh sel kanker dalam tubuh.
source : https://www.merdeka.com/sehat/7-cara-kurangi-kebiasaan-minum-kopi.html
1. Mengurangi secara bertahap
"Jika Anda sudah terlanjur kecanduan kafein, berhentilah secara perlahan-lahan," kata Keri Gans, RD, juru bicara American Dietetic Association dan penulis The Small Change Diet.
2. Minuman lain
Anda juga dapat mencoba minuman panas lainnya yang bebas kafein, seperti teh herbal. Minum kopi itu tidak haram, tetapi jagalah takarannya.
3. Minum banyak air
Mengonsumsi banyak air adalah cara terbaik untuk mendetoksifikasi tubuh. Selain itu, kandungan kafein juga bisa membuat tubuh cepat dehidrasi lho.
4. Olahraga rutin
Aktivitas fisik bisa mengurangi rasa lelah dan stres karena mengurangi asupan kafein. Olahraga rutin juga meningkatkan hormon endorfin, yang mendorong munculnya rasa bahagia.
5. Makanan sehat
Jauhi gula dan makanan cepat saji. Makanan berat membuat Anda cepat mengantuk dan akhirnya minum kopi. Maka dari itu, hindari makanan tidak sehat.
6. Tidur yang cukup
Sebagian orang berusaha terjaga semalaman dengan minum kafein secara berlebihan. Oleh karena itu, pastikan Anda mendapat waktu tidur yang cukup setiap malam.
7. Yoga atau meditasi
Yoga, meditasi, pijat, dan teknik relaksasi lainnya dapat memberi kenyamanan untuk Anda. Teknik tersebut juga dapat meningkatkan konsentrasi karena adanya penarikan kafein.
Sesuatu yang berlebihan itu sama buruknya dengan kekurangan. Kopi memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, jika dikonsumsi dengan bijaksana. Mengonsumsi kopi dengan takaran yang tepat bisa membunuh sel kanker dalam tubuh.
source : https://www.merdeka.com/sehat/7-cara-kurangi-kebiasaan-minum-kopi.html